Kamis, 13 Agustus 2015

Macaroni Schotel for Mami's Birthday

Assalamualaikum Wr Wb
Bismillaah....


Huraaaaai, hari ini mami ultah.... beda 3 hari saja sama saya. Tidak buat perayaan sih, cuma makan makan saja sekeluarga. Rencananya mau buat lasagna untuk mami, eh mami maunya macaroni schotel. Ya sudah buat itu saja. Macaroni schotelnya pakai bahan yang ada di dapur saja, dan yang buat buete adalah oregano saya sudah habis dan lupa beli, hik hik....

Resep macaroni schotel saya masih sama seperti yang sudah sudah, tapi saya tulis ulang lagi ya. Kalau mau di tambahkan dengan daging asap atau sayuran lain juga bisa kok. Schotel itu adalah masakan yang bisa kita kreasikan apa saja menurut saya. Oke, silakan ini resepnya.... Happy Birthday Mom... Love u so much...

Macaroni Schotel

Bahan
100gr macaroni elbow, rebus dengan sedikit garam dan minyak, tiriskan
150gr daging giling
3 buah sosis sapi, potong bulat
1 batang wortel, potong dadu
3 butir telur
300ml susu
1 bawang bombay, cincang halus
2 siung bawang putih cincang halus
Garam, gula, pala, merica dan sedikit kaldu sapi
1sdm margarin untuk menumis

Saus Putih
200ml susu
200ml air + 3,5sdm tepung terigu
30gr keju parut
1sdm margarin
Merica dan sedikit kaldu ayam

Toping : keju cheddar dan keju edam parut

Cara membuat
Lelehkan margarin, tumis bawang bombay dan bawang putih sampai harum, masukkan daging giling, aduk sampai daging berubah warna
Tambahkan wortel dan sosis sapi, aduk rata. Tambahkan garam, gula, merica, kaldu bubuk dan sedikit kaldu sapi, masak sampai matang
Masukkan macaroni yang sudah di rebus, aduk rata, matikan api
Campur telur dengan susu cair, aduk rata, masukkan ke dalam campuran macaroni
Tuang ke pinggan tahan panas atau alumunium foil, kukus sampai matang, sekitar 30menit
Selagi macaroni di kukus siapkan saus putih, rebus semua bahan saus putih sampai mendidih dan kental kecuali margarin. Apabila saus sudah meletup letup, matikan api, tambahkan margarin, aduk sampai margarin leleh, sisihkan
Penyelesaian, macaroni yang sudah di kukus tadi, di atasnya siramkan saus putih, dan taburi atasnya dengan keju cheddar dan keju edam parut, panggang sampai keju berwarna kecoklatan
Macaroni schotel siap di santap dengan saus sambal dan saus tomat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar