Selasa, 29 Desember 2015

Banana Muffin

Assalamualaikum Wr Wb
Bismillaah....


Banana muffin ini sudah lama banget saya buat, dan seperti biasa di tampilkannya telat, hehehe. Rasa muffin ini amat sangat pisang, karena pisang ambon yang saya gunakan sudah matang banget. Jadi legit gimana gitu..... Untuk cemilan sore hari mantap muffin ini. Btw, kalau tidak ada pisang ambon, bisa pakai pisang cavendish ya. Soalnya pisang cavendish lebih gampang di jumpai di supermarket. Yak, silakan ini resep muffin pisangnya..... Happy baking.....

Banana Muffin

Bahan
260gr tepung terigu
150gr gula pasir
110ml minyak goreng
¼ sdt garam
¼ sdt baking soda
1sdt baking powder
3 buah pisang  ambon, haluskan dengan garpu
1 sdt vanilli bubuk
Chocochips secukupnya
2 buah telur ukuran besar, kocok lepas
1 buah pisang ambon, iris bulat untuk hiasan

Cara membuat
Panaskan oven suhu  170°C, siapkan cetakan muffin, taruh papercup
Di wadah besar campur tepung terigu, garam, baking powder dan baking baking soda, aduk rata, kemudian masukkan gula, aduk rata kembali
Dalam wadah lainnya campur pisang, minyak goreng dan telur, aduk rata, campurkan vanilli bubuk
Tuang adonan pisang ke dalam adonan terigu, aduk pakai spatula atau sendok kayu, aduk hanya sampai merata. Biarkan masih bergerindil. Tidak perlu sampai halus
Tuang adonan ke papercup, taruh potongan pisang dan chocochips diatasnya, panggang sekitar 20-25 menit
Lakukan tes tusuk, kalau sudah tidak menempel, angkat dan sajikan hangat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar