Assalamualaikum Wr Wb
Bismillaah....
Buat pastel tutup dengan bahan sederhana
yuk. Kebetulan ada sisa kentang di rumah, bingung mau di buat apa untuk cemilan.
Mau buat kroket, kok gorengan lagi ya. Akhirnya buat pastel tutup deh. Kalau menurut
saya pastel tutup hampir sama dengan schotel sih, jadi ya buatnya ga ribet. Kadang
bahkan untuk membuatnya tidak perlu pakai takaran, betul ga?
Proses pembuatan pastel tutup sendiri di
awali dengan pengukusan kentang. Nah, kentang yang bagus sih kata mami kentang
dieng. Jujur, saya tidak mengerti bedanya di mana. Cuman kata mami kalau
kentangnya tua, kalau di buat schotel atau pastel tutup ga enak. Apalagi kalau
di buat perkedel atau kroket, di jamin adonan buyar pas di goreng. Alhamdulillah,
kentang yang saya punya kentang dieng, jadi no problemo dalam pembuatan pastel
tutup ini. Yuk kita buat......
Pastel Tutup Ekonomis
Bahan
4 buah kentang dieng ukuran sedang, kukus,
haluskan
1sdm margarin
2sdm susu cair
1sdm keju parut
Garam, merica dan pala bubuk secukupnya
Cara membuat
Campur semua bahan, aduk rata, sisihkan
Bahan isian
½ buah bawang bombay, cincang halus
2 siung bawang putih, cincang halus
50gr daging giling
1 batang wortel, potong dadu
1 batang daun bawang, iris
50gr soun yang sudah di seduh
Sedikit air
1sdm margarin untuk menumis
Garam, merica, pala bubuk dan sedikit
kaldu sapi
Bahan olesan dan topping
1 kuning telur, kocok lepas
Keju cheddar parut
Cara membuat bahan isian
Lelehkan margarin, tumis bawang bombay
dan bawang putih sampai harum
Masukkan daging giling, masak sampai
daging berubah warna. Tambahkan wortel dan daun bawang, aduk rata
Masukkan air sedikit, tambahkan garam,
merica, pala bubuk dan kaldu sapi, masak sampai daging dan sayur matang
Koreksi rasanya, apabila sudah pas,
matikan api. Masukkan soun yang sudah di rebus, aduk rata, sisihkan
Penyelesaian
Siapkan pinggan tahan panas/ramekin atau
loyang cup alumunium foil
Tata sebagian kentang di dasarnya,
masukkan bahan isian, tutupi atasnya dengan sisa kentang, ratakan permukaannya
Oles permukaan kentang dengan kuning
telur, taburi permukaannya dengan keju parut
Panggang pastel tutup dengan suhu 180’C selama
20menit sampai permukaan kentang berwarna kuning kecoklatan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar