Sabtu, 06 September 2014

Trio Milky Puding


Kepengen makan puding karena cuaca sangat panas. Uprek uprek di dapur sebentar, cemplang cemplung bahan, tuang ke cetakan, dinginkan, jadi deh. Memang buat puding itu gampang, asal bahan dan pembuatannya ga ribet ya... hehehehe. Seperti kali ini, cuma ada susu, agar agar bubuk, buah strawberry dan 1 sachet nutrisari, bahan yang gampang kan?

Untuk buah strawberry karena cuma ada sedikit, jadi saya potong 2 saja dan di jadikan dasar puding. Padahal tadinya niat untuk di blender tu strawberry, cuman males nyuci blendernya jadi di potong 2 saja, hahaha dasar pemalas. Yak ini dia trio milky puding.

Trio Milky Puding

Bahan :
1000 ml susu cair (saya pakau ultra full cream yang plain)
1 sachet agar agar bubuk plain
150 gr gula
6 buah strawberry potong menjadi 2 bagian
pasta strawberry secukupnya
1 sachet nutrisari rasa jeruk

Cara membuat :
  • Campur susu, gula dan agar agar bubuk, aduk rata dan rebus sampai mendidih, angkat
  • Basahi cetakan puding dengan air matang, tata susunan buah strawberry di dasarnya
  • Adonan puding tadi di bagi 3, adonan yang pertama berwarna putih secara perlahan di tuang ke cetakan, usahakan di tuang pelan pelan supaya strawberry nya tidak goyang dari tempatnya, biarkan setengah set dahulu
  • Adonan ke dua di beri perasa strawberry, dan di tuang di atas adonan agar pertama, biarkan setengah set dahulu
  • Terakhir, larutan agarnya di beri 1 sachet nutrisari, aduk rata dan tuang di atas adonan strawberry, biarkan set dahulu, kemudian masukkan kulkas, dinginkan
  • Setelah dingin, lepaskan dari cetakan, hidangkan


Gampang kan membuatnya, ada rasa asem dari nutrisari dan ada rasa manis dari susunya. Bentuknya juga cantik, anak anak pasti suka, bisa di coba di rumah karena bahannya gampang di temukan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar